Rabu, 13 April 2011

Cara mengambil tanggal dengan JDateChooser

Buat yang mash bingung cara mengambil tanggal di JDateChooser nie saya kasih caranya, cara nie biasanya dipake buat masukin tanggal ke dalam database (karena format date dalam database yyyy-mm-dd) tapi saya tidak memasukin ke dalam database hanya memberikan contoh agar input dari JDateChooser bisa berformat seperti database yaitu yyyy-mm-dd sehingga dapat di inputkan ke database yang bertipe field Date. Pertama buat desain formnya sebagai contoh di sini saya buat form yang di dalamnya terdapat JDateChooser, Label dan Button, dimana JDateChooser berfungsi untuk inputnya dan Label berfungsi untuk menampilkan tanggal (yang sudah berformat yyyy-mm-dd )yang dimasukan dengan cara klik button nahhh nie bentuk formnya :


dengan variable name :
JDateChooser : tglInput
Label : lblTanggal;
Button : btnOk

Ok kita mulai codingnya, pertama import dulu SimpleDateFormat seperti berikut :

import java.text.SimpleDateFormat;


Kemudian pada btnOk kita masukan coding berikut :

private void btnOkActionPerformed(java.awt.event.ActionEvent evt) {
// Titrixs.blogspot.com
String tampilan = "yyyy-MM-dd";

SimpleDateFormat format = new SimpleDateFormat(tampilan);

String tanggal = String.valueOf(format.format(tglInput.getDate()));
lblTanggal.setText(tanggal);
}

Nahhh sekarang sudah slesai membuat formatnya, jadi dapat kita lihat coding di atas jika kita akan memasukan ke database yang beripe date kita dapat memasukan variable tanggal.

berikut ini adalah hasilnya :

Apabila input di berikan dan btnOk di klik :

Apabila menginginkan projectnya silahkan download di sini :

13 komentar:

Anonim mengatakan...

thanks banget infonya gan,
ngebantu banget tugas saya, jempol dah

Anonim mengatakan...

gan mau nanya nih gmna cra menampilkan data dari tabel ke jdatechooser?

Ozi Priawadi mengatakan...

klo masukin ke database gimana gan?? buat tutorialnya yahh.. #ngareppp

irfan pinandhityo mengatakan...

makasih bro. ini dia yg ane cari"

Anonim mengatakan...

Tutorial ini lebih berguna dari pada tutorial tetangga yang panjang-panjang malah bikin pusing

Unknown mengatakan...

Cara masukan Jdatechooser ke database gimana ya tolong dibantu?

Listi :pp mengatakan...

cara masukain biar jdatechooser masuk ke jtable gimana tolong bantu

Anhar Panduwinata mengatakan...

http://latihanbasisdata.blogspot.com/2016/06/cara-menggunakan-jdatechooser-java.html

Cara Menggunakan jDateChooser Java
How to use jDateChooser on Java

Anhar Panduwinata mengatakan...

http://latihanbasisdata.blogspot.com/2016/06/cara-menggunakan-jdatechooser-java.html

Cara Menggunakan jDateChooser Java
How to use jDateChooser on Java

Hardi mengatakan...

minta tipsnya, kalo kasusnya menggunakan jdatechooser gmana ya mas?
private void JdataGridkonsumenMouseClicked(java.awt.event.MouseEvent evt) {
// TODO add your handling code here:
if (evt.getClickCount() == 2) {
row = JdataGridkonsumen.getSelectedRow();
Jtxt_layanan.setText(tblModelkonsumen.getValueAt(row, 0).toString());
Jtxt_mekanik.setText(tblModelkonsumen.getValueAt(row, 1).toString());
Jtxt_platnmr.setText(tblModelkonsumen.getValueAt(row, 2).toString());
3). Pake jdate chooser mas, aku gak tau caranya??

tolong dibantu ya trimakasih :)

faiqurrahman mengatakan...

terimakasih gan

Unknown mengatakan...

100% Works

Gelora indonesia mengatakan...

thank you gan berhasil
meski agak kasih edit sikit

Posting Komentar